PATI – Pembangunan infrastruktur wilayah Kabupaten Pati, kini dapat perhatian khusus dari anggota Komisi V DPR RI Sudewo yang memperjungkan inpres 2024.
Terutama Sukolilo – Prawoto, Kayen – Beketel, Dukuhseti – Batas Jepara dan kali Krandi – Jontro Bangsalrejo adalah prioritas utama.
Inpres 2024 adalah perjuangan ekstra yang diajukan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pati di kementerian PUPR dan dikawal langsung oleh anggota komisi V DPR RI Sudewo.
Riyoso, S.Sos, MM menyebut, Pembangunan daerah harus utama dan emang kemaren akibat curah hujan tinggi mengakibatkan ruas jalan banyak rusak.
Sehingga inpres 2024 diharapakan segera turun dan empat wilayah memang sudah di prioritaskan untuk diperbaiki, maka diharap tetap tenang dulu.
Upaya kami dari tahun 2023 sampai 2024 terkait inpres masih menunggu pencairan dan mudah – mudahan pemerintah pusat agar memperhatikan Kabupaten Pati,Provinsi Jawa Tengah di utamakan dulu”,kata Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pati di hadapan awak media, Selasa (26/3/24).
Sudewo mengungkapkan, bahwa rehabilitasi jalan tersebut merupakan wujud aspirasi anggota komisi V DPR RI dan juga bentuk kepedulian terhadap peningkatan pembangunan di daerah.
Tentu bisa menambah tingkatkan perekonomian masyarakat, karena mobilitas dan distribusi menjadi lancar. Perkembangan daerah menjadi prioritas utama”, tutup anggota komisi V DPR RI.(@Gus Kliwir)